CEO Rumah Prestasi Mujang Kurnia Memberikan Seminar Bimbingan Konseling di SMKN 1 Cikulur


CEO Rumah Prestasi Mujang Kurnia menjadi narasumber dalam kegiatan Seminar Bimbingan Konseling yang diselenggarakan oleh Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Cikulur, Kabupaten Lebak Banten dengan tema “Pemuda Berprestasi, Berkarakter dan Berorientasi Masa Depan Gemilang” pada hari Kamis 12 Oktober 2023. 

Kegiatan diikuti oleh seluruh siswa kelas XII (dua belas) untuk menumbuhkan motivasi dan kesadaran para siswa agar semangat dalam berprestasi, berakhlak baik dan mampu bersaing dengan yang lainnya karena setiap siswa berhak memiliki masa depan gemilang.

Mujang Kurnia mengawali materinya dengan berbagi pengalaman tentang perjalanan hidupnya yang berasal dari pelosok kampung dan nyaris tidak memiliki masa depan karena keterbatan ekonomi.

Langkah pertama menuju kesuksesan kata Mujang, adalah memiliki kesadaran dan kemauan yang kuat untuk melakukan perubahan dan meraih sukses di masa depan.  

“Sadari bagaimana kondisi kita hari ini, baik kondisi keluarga maupun lingkungan, jadikan hal tersebut sebagai motivasi untuk melakukan perubahan dan bersemangat meraih kesuksesan di masa depan,” ujarnya

Mujang juga berbagi rumus sukses yang telah dilakukannya sehingga menghantarkan dirinya menjadi pribadi yang berprestasi dan menjadi seperti sekrang yaitu kata BISA!

“Jika kita mau sukses, dan juga menjadi pribadi yang berprestasi baik untuk keluarga maupun bangsa, maka rumusnya adalah BISA, yaitu Berpikir Positif, Impiannya Tinggi, Sungguh-sungguh mewujudkannya, serta Allah sebagai sandaran dan tujuan”, ungkapnya saat memberikan materi.

0 Komentar